Tips Membacakan Buku ke Bayi atau Toddler

Bayi ataupun toddler pasti sangat suka melihat buku bergambar yang colorful.  Tapi buku sebagus apapun jika tidak dibacakan ke mereka tentu tidak akan memberi manfaat yang besar.


Story Telling !! Ya, skill yang juga harus dipelajari oleh orang tua agar reading time menjadi menyenangkan. 

Berikut beberapa tips dari Sixty Second Parent yang boleh dicoba ;

  • Gunakan suara dan intonasi yang berbeda untuk karakter tertentu. Misalnya dalam cerita tersebut ada dua tokoh, maka gunakanlah suara yang berbeda untuk kedua tokoh tersebut. Berikan intonasi yang bervariasi untuk mendramatisasi cerita.
  • Minta si kecil membuka lembaran buku. Walaupun masih kecil, bayi ataupun toddler akan merasa senang jika dilibatkan.
  •  Bacakan kalimat yang sama berulang-ulang karena reading time adalah kesempatan untuk mengenalkan banyak new words ke mereka. Pengulangan akan menolong mereka menangkap kata-kata yang kita ucapkan.
  • Ajukan pertanyaan. Bukan hanya pertanyaan sederhana "Apa yang sedang dilakukan?", "Apa cerita selanjutnya?" tapi juga "Mengapa" dan "Bagaimana". Jika anak masih terlalu kecil untuk menjawab, kita sendiri yang memberi jawabannya.
  • Memerankan cerita. Hal ini untuk menghidupkan cerita tersebut. Si kecil pasti akan senang melihat setiap akting kita.
Selamat mencoba moms and dads.
Yang pasti setiap waktu yang kita habiskan bersama anak-anak akan menjadi kenangan yang sangat berarti bagi mereka.

Happy Reading !!! :)

Comments

Popular posts from this blog

Belajar Akademis ala Charlotte Mason