Resolusi 2018

Karena berdekatan, jadi resolusi tahun baru sekalian saja dengan refleksi ulang tahun. Banyak hal yang aku syukuri di tahun yang lalu. Yang paling utama tentu saja kehadiran Abe. Sekarang kami sudah berempat. Makin rame. Tanggung jawab juga semakin besar. makin rempong juga menjalani hari-hari. Eh postingan bukan mau curhat-curhatan tentang kerempongan mom of two, tapi menulis resolusi satu tahun ke depan.

Sebagai rasa syukur atas kepercayaan Tuhan memberikan dua anak, tentu saja di tahun ini aku ingin menjadi ibu yang lebih baik. Ayoo, ayooo, lebih baik dalam hal apa?? 

Nah, yang pertama ; *lebih baik dalam hal kelemah-lembutan. Sabar..sabar dan sabar. Hanya hati yang lemah lembutlah yang memiliki hikmat. kalau udah emosi duluan, tindakan juga jadi salah. Yang menjadi sasaran tentu saja anak-anak. Padahal bukan mereka yang salah. 

*Lebih rajin. Rajin (belajar) masak. Biar bisa menyediakan makanan yang enak dan sehat untuk keluarga. Terkadang masih suka malas buat variasi masakan, ga ada kreasi. Menunya itu itu lagi. Bapak Etha sih sejauh ini nerima aja hehehe. Tapi Etha udah mulai terlihat bosan. Apalagi sekarang dia mulai sering makan jajanan. Terus, Rajin bersih-bersih. Biar rumah nyaman. Ga mesti rumah dengan dekorasi shabby shabby-an sih, ala kadarnya aja asalkan rapi dan bersih. Ini penting, biar anak-anakpun terbiasa dan terdidik untuk hidup bersih dan rapi. Peer besar ini. Karena terkadang suka kompromi ngebiarin mainan Etha berserakan, toh entar juga dimainin lagi. Mau melatih dia untuk merapikan mainannya, sering kehabisan stok kesabaran untuk mengingatkan lagi dan lagi. Termasuk juga menata dan memanfaatkan halaman depan yang udah kayak sarang penyamun. 

Selanjutnya *Persiapan pendidikan anak-anak. Sudah dapat gambaran sih mau menempuh pendidikan yang seperti apa, tapi masih belum total yakin. Perlu mengisi diri lebih banyak lagi. Sehubungan dengan ini, harus lebih banyak baca buku. Bukan cuma baca novel. Katanya sih, seorang ibu itu harus punya culture membaca buku paling tidak 3 jenis : buku berat, buku sedang, dan buku ringan. Nah, diriku selama ini biasanya baca buku ringan aja. Sudah mulai sih baca buku yang berat walaupun paling bisa selembar saja sehari. Tapi lumayanlah dikit-dikit lama-lama selesai juga kan. 

*Aktif menulis. Ini keinginan dari zaman kapan tapi seringnya panas-panas t*i ayam. Kadang rajin, kadang malas, dan lebih sering total berhenti berbulan-bulan. Tahun ini mau ahhh lebih konsisten lagi. Pasti bisa!!

Yang tak kalah penting *lebih baik dalam hal manajemen keuangan. Tidak pelit tapi tidak boros juga. 

Last but not least. *Hubungan pribadi dengan Tuhan lebih baik. Apapun ceritanya, kalau hubungan dengan Tuhan jauh, kok semua terasa hampa ya. Ga ada artinya. Ini yang paling utama.

Masih banyak sebenarnya keinginan-keinginan dalam pikiranku tapi ini dululah. Kalau kebanyakan pusing juga ngerjainnya. Ini saja bisa dijalankan sudah sangat bagus.

Happy New Year and Happy Birthday to me :)
 



Comments

Popular posts from this blog

Belajar Akademis ala Charlotte Mason